Jumat, 29 Juni 2012

Jaringan Client Server (Konfigurasi Server)


A.   Mengenal Windows Server 2003

Untuk membangun sebuah jaringan Client Server. Kamu membutuhkan sebuah PC yang digunakan sebagai Server. Salah satu sistem operasi yang banyak digunakan adalah Windows Server 2003. Windows Server 2003 memiliki beberapa edisi, diantaranya adalah Windows Server 2003 Standard Edition, Windows Server 2003 Enterprise Edition, Windows Server 2003 Web Edition, dan Windows Server 2003 Data Centre Edition.

Keperluan Perangkat Minimum
Saat ini yang akan dibahas adalah Windows Server 2003 Enterprise Edition. Windows Server 2003 Enterprise Edition digunakan untuk jaringan dengan kelas besar. Pada umumnya, digunakan untuk perusahaan nerskala menengah ke atas.
Spesifikasi yang dibutuhkan untuk Windows Server 2003 Enterprise Edition adalah sebagai berikut :
·      Kecepatan CPU Minimum :
-  133 MHz untuk komputer berbasis x86
-  733 MHz untuk komputer berbasis itanium
·      Kecepatan CPU yang disarankan : 733 MHz
·      RAM minimum : 128 MB
·      RAM yang disarankan : 255 MB
·      RAM Maksimum
-  32 GB untuk komputer berbasis x86
-  64 GB untuk komputer berbasis Itanium
·      Dukungan untuk multiprosesor : maksimum 8
·      Ruang disk untuk setup :
-  1.5 GB untuk komputer berbasis x86
-  2.0 GB untuk komputer berbasis Itanium


B.    Instalasi Windows Server 2003

Setelah mempersiapkan perangkat yang dibutuhkan, kamu dapat memulai instalasi Windows Server 2003 Enterprise Edition. Langkah yang dapat kamu lakukan adalah sebagai berikut :
1.    Masuk ke setting BIOS dan atur agar komputer dapat melakukan boot pertama (first boot) dari CD ROM.
2.    Masukkan CD Windows server 2003 Enterprise Edition ke dalam CD ROM.
3.    Jika kamu melihat pesan “Press any key to boot from CD”, tekan sembarang tombol pada keyboard, sehingga komputer akan melakukan boot dari CD.
4.    Selanjutnya, akan ditampilkan pilihan setup berikut :
·      To set up Windows now, press ENTER. Tekan tombol Enter untuk memulai instalasi Windows Server 2003 Enterprise Edition.
·      To Repair a Windows Installation using Recovery Console, press R. Tekan tombol R jika kamu akan memperbaiki Windows Servers 2003 Enterprise Edition.
·      To quit Setup without Installing Windows press F3. Tekan tombol F3 untuk keluar dan setup program.
Jika kamu baru akan memulai menginstal Windows Server 2003 Enterprise Edition. Maka pilihan yang pertama yang harus dipilih adalah dengan cara menekan tombol Enter.


5. Pada halaman Windows Licensing Agreement ditampilkan aturan-aturan tentang penggunaan Windows Server 2003. Tekan tombol Page Down untuk menuju ke halaman berikutnya. Dan tekan tombol Page Up untuk enuju ke halaman sebelumnya. Tekan tombol F8 untuk menyetujuinya dan tekan tombol Esc jika kamu tidak setuju, maka instalasi akan dihentikan.


6. Akan tampil daftar partisi pada harddisk yang kamu gunakan. Apabila menggunakan harddisk baru, maka akan ditampilkan harddisk yang belum terpartisi. Buat partisi baru pada harddisk yang kamu gunakan dengan cara tekan tombol C (Create Partition).


7.  Jika menggunakan satu partisi berarti kamu menggunakan tempat maksimum pada harddsik, maka tekan tombol Enter. Jika ingin menggunakan lebih dari satu partisi pada harddisk, maka isikan besarnya kapasitas pada Create Partition of size (in MB) untuk partisi pertama, lalu tekan Enter.
8.  Setelah membagi partisi, tentukan drive untuk instalasi sistem. Pilih drive C dan tekan Enter untuk memulai Instalasi.
9.  Kemudian akan ditampilkan dua pilihan format untuk partisi harddisk yang kamu gunakan, yaitu “Format the partition using the FAT system file” atau “Format the partition using the NTFS system file.” Pilih format  system NTFS, agar partisi harddisk mendukung fasilitas pengamanan (security).


10.  Akan ditampilkan proses format harddisk


11.   Setelah proses format selesai akan dilanjutkan dengan penyalinan file. Tampilan proses penyalinan  file.

12.   Komputer akan melakukan Restart, tekan Enter untuk me-restart komputer dan komputer akan  melakukan boot ulang.
13.   Setelah melakukan boot ulang, akan ditampilkan proses instalasi perawatan (device).


14. Pada bagian Regional and Language Options klik Customize untuk melakukan perubahan konfigurasi.


15. Pada kotak dialog Regional and Language Options, lakukan perubahan konfigurasi yang kamu inginkan, klik OK untuk menyetujui perubahan yang sudah kamu lanjutkan. Jika sudah selesai klik Next untuk melanjutkan.
16. Pada kotak dialog Personalize Your Software, isikan nama dan organisasi, kemudian klik Next untuk melanjutkan.


17. Pada kotak dialog Your Product Key, isikan product key dari Windows Server 2003 Enterprize Edition, klik Next untuk melanjutkan.


18. Pada kotak dialog Licensing Modes terdapat dua pilihan, menggunakan Per Server atau menggunakan Per Seat.
·      Per Server, perhitungan lisensi berdasarkan jumlah klien yang terhubung dengan server.
·    Per Device or Per User, perhitungan license berdasarkan pada workstation yang logon pada domain.


19. Pada kotak dialog Computer Name and Administrator Password, ketikkan nama komputer (maksimal 63 karakter) dan ketikkan password untuk user Administrator. Ulangi pengetikkan password pada kotak Confirm password, klik Next.


20. Pada kotak dialog Date and Time Settings, lakukan pengaturan hari, bulan, tanggal, tahun, serta jam yang sesuai dengan waktu Indonesia saat ini. Dan pada  bagian Time Zone, sesuaikan dengan zona waktu Indonesia, pilih (GMT+07.00) Bangkok, Hanoi, Jakarta, klik Next.


21.  Pada kotak dialog Networking Settings, pilih Typical Settings dan klik Next.
22.  Pada kotak dialog Workgroup or Computer Domain. Pilih “No this computer is not on a network, or is on a network without a domain. Make this computer a member of the following workgroup.”
23.  Akan ditampilkan proses Instalasi, tunggulah beberapa saat sampai proses instalasi selesai.
24.  Setelah proses selesai, komputer akan melakukan restart sistem dan akan melakukan boot ulang.
25. Setelah sistem melakukan boot ulang, akan ditampilkan kotak dialog Welcome to Windows. Tekan tombol Ctrl+Alt+Delete secara bersamaan untuk masuk ke sistem Windows Servers 2003 Enterprise Edition.
26. Pada kotak dialog Log On to Windows. Secara default, pada bagian User name akan terisi Administrator, sedangkan pada bagian Password, isikan password sesuai dengan yang diisikan pada saat instalasi Windows, kemudian klik Ok atau tekan Enter.
27. Masuk ke sistem Windows Server 2003 Enterprise Edition, secara default akan tampil jendela Manage Your Server.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar